Rajendra Sitepu Bagikan Beras 4 Ton
sibayaknews.com,Karo
– Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah bagi setiap Umat Muslim, karena bulan Ramadhan ditemui hanya sekali dalam setiap tahunnya, sehingga dibulan Ramadhan ini salah satu Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan merupakan Ketua PWOIN salah satu Lembaga Wartawan di Sumatera Utara yang cukup Familiar di Kota Medan yakni Rajendra Sitepu.

Dalam kesempatan itu Bang Ajen Sitepu yang juga Ketua Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kecamatan Medan Tuntungan mengatakan kalau budaya berbagi kepada warga sekitar pada saat menjelang hari Raya Idulfitri seperti ini rutin dilakukan dan sudah membudaya di tengah keluarganya.
Ketua PWOIN Sumut Rajendra Sitepu Jalin Kerjasama Dengan Kejatisu
Rajendra Sitepu boleh dikatakan Seorang Pengusaha sukses di Sumatera Utara dan terkenal dengan low profile yang suka membantu warga saat dalam kesusahan ataupun yang membutuhkan bantuan baik dari segi Materi maupun yang lainnya.
Kali ini dalam bulan penuh berkah ini Rajendra Sitepu serahkan Sembako untuk warga di Kecamatan Medan Tuntungan, Sumatera Utara tepatnya di jalan Rotan Raya 89 Komplex rumah Rajendra Sitepu, berupa barang Sembako dalam kemasan, diantarnya Beras 10 Kg dan Gula Putih berjumlah 2 kemasan, Uang pecahan 50 ribuan dan bahkan untuk anak anak di berikan amplop yang berisi uang jajan sekitar Rp 20 Ribuan yang dihadiri 400 san anak-anak.

Saat di minta keterangan terkait pembagian Sembako Rajendra Sitepu mengatakan bahwa pembagian Sembako ini, terkait suasana bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah dan sekaligus menyambut Hari Raya Lebaran (Idul Fitri) bagi umat Islam, dan ada sedikit Bantuan ini tak lain hanya untuk menambah kebutuhan di dapur menjelang Lebaran,” terangnya.

Ajen Sitepu yang juga Ketua Dewan Pengurus Wilayah Perkumpulan Wartawan Online Independen Nusantara Sumatera Utara (DPW PWOIN Sumut) mengakui imbas pandemi Covid-19 sampai saat ini masih dirasakan banyak orang terutama warga kurang mampu pada saat sepeti inilah rezeki yang ada sedikit berlebih pada kita, kita bagi kepada sesama, sekaligus bersilaturahmi dengan saudara-saudari kita jiran tetangga dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1443 H sehingga mereka dapat sedikit terbantu dan merayakannya hari kemenangan itu dengan penuh sukacita,” kata Bang Ajen didampingi isteri tercinta Dewi Br Tarigan yang biasa disapa Kak Tigan, Sekretaris IPK Kecamatan Medan Tuntungan Indra Sipayung bere Iting, beserta tim yang turut membantu Berlian Br Sitepu (Seniman Karo), Merry Susanna Br Sitepu (Putri alm. Jusuf Sitepu), Netti Vera Br Bangun dan Roy Asmara Tarigan, bang Kilo Jaint Bangun.
“Pemberian sedikit Sembako atau Beras dan Gula ini serta jajan ini, harapan kita semoga bermanfaat dan membantu bagi Saudara-saudari kita yang membutuhkan dalam suasana Idul Fitri nanti, jangan dilihat dari apa yang Kami berikan ini, tapi lihat dari niat tulus kami saat berbagi untuk sesama, dan mohon maaf bila kurang berkenan, serta kita berharap jelang Lebaran nantinya dalam suasana penuh sukacita buat semua,” terangnya yang akrab di sapa Ajen ini.
Pantauan Media dilokasi sekira pukul 15.00 WIB dalam pembagian Sembako ini diberikan kepada kalangan abang tukang becak, pekerja Buruh Lepas, dan warga lainnya, yang berjumlah Ratusan orang hadir mulai dari anak Yatim hingga Orang Tua. Dan terlihat Tokoh Muda tersebut didampingi oleh Istri tercinta Dewi Br Tarigan (Tigan) serta Sekretaris IPK Tuntungan Indra Sipayung dan wakil Ketua DPD PBB Indra Siregar, SE, beserta Keluarga besar Eko Sitepu yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Karo saat ini.
Berbagai penerima sumbangan mengatakan, “merasa sangat bersyukur dan terbantu semoga Bapak Rajendra Selalu diberi kesehatan,Panjang Umur Murah Rejeki dan merupakan saluran berkat dari yang Mahakuasa,” ujar Pilmen Situmorang.
Dalam penyerahan Sembako ini disikapi positif oleh seniman Karo Netti Vera Br Bangun mengatakan Sangat mengapresiasi Gerakan Kepedulian yang Dilakukan oleh Pak Ajen ini,yang juga penasehat seniman Karo,” ungkap Seniman Karo ini .
ISD/Tim
Eksplorasi konten lain dari Sibayaknews.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now