Polsek Medan Timur Berhasil Ungkap Perampas Telepon Genggam Siswi SMP Negeri Medan

Sibayaknews.com
Medan – Kanit Reskrim Polsek Medan Timur, Iptu J. Simamora bersama jajaranya berhasil mengungkap kasus Seorang tersangka pelaku perampasan handphone milik seorang siswi yang masih duduk di kelas 1 SMP Negeri di kota Medan yang sempat viral di medsos.
Polsek Medan Timur membutuhkan Hanya 3 jam saja, pelaku berinisial “IS” (26) warga Kelurahan Indra Kasih, Kecamatan Medan Tembung berhasil diciduk tanpa perlawanan Dirumahnya. Kamis (30/09/2021) pada sore hari .
Dalam keyeesnganya Kapolsek Medan Timur, Kompol M Arifin didampingi Kanit Reskrimnya, Iptu J. Simamora di Mako Polsek Medan Timur ( 01/10/2021) sore dalam. keteranganya menjelaskan krologis kejadian,awalnya korban berinisial ZT (13) sedang berjalan kaki menuju ke sekolah saat itu, jelas Kapolsek. Kompol. M. Arifin.
lanjut kapolsek,saat itu pelaku tersangka,menghampiri korban dengan menggunakan 1 unit sepeda motor Honda Beat BK 3973 AJJ dengan modus menanyakan jam dan korban sekolah dimana, saat itu korban sedang memegang satu unit handphone miliknya yang biasa ia gunakan untuk belajar during .
Tersangka memanfaatkan kesempatan itu melihat korban lengah, tersangka dengan waktu sekejap mata langsung merampas handphone korban dan tancap gas, korban saat itu berusaha mengejar pelaku sambil berteriak-teriak, namun pelaku berhasil melarikan diri, kejadian ini pun viral di media sosial,” ungkap,Kompol M. Arifin.
Atas kejadian ini, korban bersama Neneknya langsung membuat Laporan ke Polsek Medan Timur , korban berharap Pelaku segera ditangkap.
SN) Yoel
Eksplorasi konten lain dari Sibayaknews.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.