sibayaknews.com,Karo

PT Bibit unggul Karobiotek (BUK) segera Kembangkan Wisata Benuansa Alam, memulai membangun kawasan wisata baru, di Desa Kacinambun, Kecamatan Tigapanah, Kabupaten Karo.

Baca juga ;PT.BUK Serahkan CSR Kepada Desa Sukamaju Melalui Simantek TalunKuta 11 Ha Tanam Durian

Program ini melibatkan peran serta masyarakat tersebut, sebagaimana visi dan misi Pemkab Karo yakni membangun wisata dan SDM (Sumber Daya Manusia), khususnya di kawasan Puncak Siosar.

“PT BUK sejak awal berkomitmen bahwa investasi di Puncak Siosar, tidak hanya memberi manfaat untuk perusahaan, tetapi juga manfaat untuk masyarakat”,ujar Kuasa Hukum PT BUK, Rita Wahyuni SH, Senin (16/05/2022).

Selaku pemilik lahan seluas 120 ha di Desa Kacinambun, lanjut Rita, menjadi kewajiban bagi PT BUK, untuk berperanserta membangun Ekonomi Wilayah yang tentunya tetap mengadopsi nilai nilai kearifan lokal.

“Untuk tahap awal,kita akan membangun taman hijau yang dipadukan dengan kolam kolam, di atas lahan kurang lebih 10 hektar”,ujar Rita.

Proyek ini, lanjutnya, selain bertujuan mengembalikan keasrian lingkungan,juga sebagai sarana kegiatan ekonomi serta edukasi bagi masyarakat di Desa Kacinambun.

“Kita juga berkeinginan, SDM masyarakat di Desa Kacinambun, baik secara personal maupun kelembagaan bisa meningkat. Peningkatan SDM ini diharapkan mengasilkan peningkatan perekonomian masyarakat”,ujarnya.

Proyek ini, lanjut Rita, tentunya sudah mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk berbagai elemen masyarakat di Desa Kacinambun. Apalagi, dalam melaksanakan kegiatan nanti, PT BUK tidak meninggalkan nilai-nilai kearifan lokal.

“Harus pula diingat, nilai-nilai kearifan lokal, saat ini berpotensi untuk mendatangkan wisatawan. Makanya proyek ini mendapat dukungan berbagai pihak”,jelas Rita.
Rita meyakini, proyek baru ini segera terealisasi. Sebelum tahun baru 2023, kawasan ini sudah dapat dikunjungi wisatawan.

Isd/Tim

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *